Pelayanan Bank WOM Finance Cabang Balaraja Mengecewakan Nasabah

Kopatasnews.com || Kabupaten Tangerang – Memperihatinkan, nasabah mendatangi kantor Cabang Bank WOM Finance Balaraja. “Posisi tepatnya di Jl. Raya Balaraja Kresek Km 1,5 Desa Tobat Kecamatan Balaraja Kabupaten Tangerang Provinsi Banten, Selasa (15/11/22)”.
Ketika nasabah hendak mengurus surat Buku Pemilik Kendaraan Bermotor ( BPKB ) di kantor cabang WOM Finance, dan sudah melunasi cicilan pada tgl 1 November 2022 yang lalu. Nasabah yang engga disebutkan namanya ini, tidak pernah terlambat dalam pembayaran angsurannya. jatuh tempo angsuran tanggal 5, sedangkan ansuran telah dibayar nasabah setiap tanggal 1 (awal bulan). Tetapi kenapa pada saat nasabah akan mengambil Buku Kepemilikan Kendaraan Bermotor (BPKB) miliknya. “Malah di persulit dan bertele tele dalam pengambilan BPKB tersebut,” tutur nasabah.
Kami sebagai nasabah hampir setiap hari di hubungin oleh pihak marketing Bank WOM Finance dengan tujuan menawarkan pinjaman kepada nasabah padahal kami merasa sangat sangat terganggu dengan adanya telp yang dilakukan oleh pihak marketing Bank WOM finance, sehari minimal 2 X telp ke saya, pada saat telp sekira jam 10.00 wib pagi dan jam 16.00 wib sore, itu setiap hari telp ke saya, saya sangat terganggu sekali,” katanya.
BACA JUGA:
Nasabah tersebut pembayaran lancar dan tidak pernah telat dengan bahasa lain angsuran bagus, bahkan petugas marketing WOM Finance mendatangi kerumah nasabah.

Dengan adanya kejadian itu kami sebagai nasabah cukup kecewa. Karena kami sebagai nasabah bukan baru sekali ini beli kendaraan bermotor melalui bank WOM Finance. Bahkan kami selalu di tawarin oleh pihak show room motor untuk ke bank finance lain.
Namun kami tidak pernah mau pindah ke bank finance lain, selain bank WOM Finance Cabang Balaraja. Sekali lagi kami sangat kecewa berat atas pelayanan bank WOM Finance tersebut,” Pungkasnya.
BACA JUGA:
Hal tersebut bukan hanya dialami oleh satu nasabah saja melainkan ada yang pernah mengalaminya. “Sama dulu saya pernah mengalaminya, angsuran tidak pernah telat dan sudah lunas”. Tetapi ketika hendak mengambil BPKB di WOM Finance, terkesan di ping pong, harus ke bagian ini dan kebagian itu. Namun surat BPKB tetap tidak diberikan,” papar Anto yang biasa berjuwalan makanan di sepanjang jalan Balairaja ini menambahkan.
Ketika awak media hendak mengkonfirmasikan kejadian yang dialami nasabah tersebut, kantor WOW Finance Balairaja terlihat kantor sudah tutup.
(Cang Ato/Tim )